Kekuatan
Brand Power
Dengan nama perusahaan yang sudah mendunia dan reputasi yang
baik, tidak sulit bagi Google untuk
meyakinkan masyarakat dunia untuk mengandalkan produknya.
Open Source
Sistem operasi Android, Browser Cromium, bahasa
pemrograman GO, V8 JavaScript Engine
dan sekitar 900 proyek open source
lainnya menjadikan Google sebagai
perusahaan yang sangat kaya dengan lisensi yang terbuka, dan membuat semakin banyak
juga orang yang mengembangkan proyek Google.
Karena semain banyaknya orang yang mengembangkan Google membuat perusahaan ini mengalami pertumbuhan yang cepat.
Google Akun yang Fleksibel
Akun Gmail dapat dipakai untuk berbagai kebutuhan dalam
dunia internet, contohnya untuk
memudahkan menonton YouTube,
mendownload aplikasi Android di Play Store,
membayar dengan Google Wallet dan banyak lagi kelebihan
memiliki akun Google ini.
Mesin Pencari Terbaik
Google Search
merupakan search engine terbaik yang pernah ada, kualitas pencarian yang dihasilkan
membuat pengguna merasa nyaman dengan ketepatan, kenyamanan, dan keakuratan
informasi yang disajikan.
Hubungan dengan Perusahaan Lain yang Baik
Sebut saja Android,
salah satu proyek Google ini sudah
banyak dipakai di Smartphone, Tabet dan gadget lainnya. Banyak juga
perusahaan besar yang menggunakan sistem operasi ini untuk gadgetnya, seperti Samsung, LG,dan Lenovo. Tentu saja
ini memberikan hubungan kerja sama yang baik karena kedua belah pihak saling
diuntungkan.
Jaringan Luas
Server Google
bertempat dibanyak tempat dan berjumlah lebih dari satu juta, termasuk di
Indonesia. Ini membuat Google semakin
dikenal oleh masyarakat. Terutama jika disetiap kantor Google tersebut melakukan suatu acara atau kegiatan yang turut
mempromosikan Google.
Inovasi Melimpah
Pekerja Google diberikan kesempatan untuk bereksplorasi
mengenai apa yang mereka sukai sebanyak 20 % waktu kerja atau sekitar satu hari
dalam satu minggu. Dari hal ini banyak inovasi yang dilahirkan oleh Google, ditambah lagi dari proyek-proyek
open source yang dikerjakan oleh seluruh pengembang di seluruh dunia.
Berani Mengambil Risiko
Google membeli YouTube dengan harga yang sangat mahal,
tentu saja ini memberikan risiko yang besar terutama jika pembelian ini sia-sia,
namum Google berani melakukannya dan
tetap melihat peluang yang ada. Google
juga berani mengembangkan produk-poduk yang berasal dari open source yang belum
pasti juga masyarakat akan menyukainya, walaupun tidak seluruhnya produk Google menjadi yang terbaik, namun
terlihat langkah-langkah yang dilakukan oleh Google membuat produk-produk yang Google keluarkan akan terus meningkat kualitasnya dan menjadi yang
terbaik.
Pertumbuhan Perusahaan yang Cepat
Dunia IT memiliki pertumbuhan yang sangat cepat sehingga mau
tidak mau membuat segala perusahaan yang berhubungan dengan IT untuk bertumbuh
dengan cepat dan mengikuti perkembangan teknologi, berbeda dengan perusahaan
industri mebel yang memanfaatkan bahan baku kayu, perusahaan berbasis IT lebih
banyak menggunakan teknologi yang banyak tersedia diseluruh dunia.
Pekerja Handal
Pekerja Google
merupakan pekerja terbaik dalam urusan teknologi. Seleksi untuk menjadi
karyawannya pun sangat ketat, namun jika kita sudah diterima sangat banyak
fasilitas yang akan kita dapatkan untuk mengoptimalkan pekerjaan.
Kelemahan
Manajemen Kompleks
Dengan banyaknya server
di seluruh dunia, hubungan kerjasama antara perusahaan besar, dan persaingan
dibidang teknologi, Google menjadi perusahaan dengan tingkat
kompleksitas tinggi dalam manajemennya.
Banyak yang Membenci
Semaikin besar perusahaan maka semakin besar pula tantangan
yang harus dihadapi. Perusahaan sebear Google
memiliki banyak kompetitor dan orang yang ingin menjatuhkannya bayangkan saja ada banyak bidang
yang Google geluti, dan setiap bidang pasti memiliki
kompetiror yang terbaik dibidangnya dan ingin mengalahannya.
Produk yang Langka
Walaupun tidak
seluruh produk Google sulit di dapat
seperti Android yang bisa kita dapatkan di toko
telepon genggam namun masih banyak produk Google yang masih jarang kita lihat, seperti Google glass, GO programming language, dan lain lain. Produk-produk
yang sulit didapat dan bahkan harus menunggu berbulan-bulan untuk
mendapatkannya dapat mengurangi minat masyarakat.
Banyak Celah untuk Merusak Perusahaan
Google memiliki jaringan kerjasama yang luas dan
memiliki banyak Server diseluruh
dunia, jika ada Hacker yang memasukan
virus di salahsatu Server dan
menyebar keseluruh dunia tentu saja ini dapat membahayakan perusahaan. Hubungan
kerjasama dengan perusahaan lan juga juka tidak dijaga akan menjadi celah yang
sangat besar untuk hancurnya perusahaan
Produk Google Banyak Bukan yang terbaik
Persaingan yang
tinggi dalam dunia teknologi membuat produk Google
harus meningkatkan kelebihannya, jika tidak Google bisa tertinggal dengan perusahaan lain. Contoh produk yang bukan
terbaik salahsatunya adalah Google Plus atau
G+, ini merupakan media social seperti Facebook
dan Twitter namun G+ kurang terkenal dan masih sepi
peminat. Selain itu Android juga masih memiliki kerkurangan dibandingkan Apple, Android boros baterai dan masih
memiliki tingkat keamanan yang kurang.
Birokasi Panjang untuk Menjadi Karyawan
Untuk menjadi karyawan Google harus melewati banyak
tahapan dan seleksi yang ketat, karena Google
ingin menjaga kualitas setiap karyawannya agar menjadi yang terbaik, oleh
karena itu tidak sembarang orang bisa menjadi karyawan Google. Namun ini juga menjadi kelemahan Google karena hal seperti ini menyulitkan orang yang ingin
berkontribusi bergabung dengan Google.
Kesempatan
Minat masyarakat terhadap produk Google besar
Sama seperti
Brand Power, orang-orang mengenal Google sebagai perusahaan yang besar dan
memiliki kualitas produk yang baik.
Teknologi yang baru
Sebut saja Google Glass, ini merupakan produk keluaran Google yang baru dan memiliki teknologi
yang baru pula sehingga membuat orang penasaran dan ingin memiliki produk Google ini. Selain produk Google Glass ini, Google
juga masih terus menciptakan alat-alat canggih lainnya dengan teknologi
yang terbaru.
Produk-produk terbaik yang dimiliki
Google search, Android, YouTube merupakan produk-produk terbaik yang Google miliki dan memberikan kesempatan besar bagi
masyarakat dunia untuk percaya bahwa setiap produk yang dikeluarkan Google merupakan yang terbaik.
Inovasi yang berlimpah
Dengan pekerja
yang diberikan seharian penuh untuk mewujudkan proyek apa yang diinginkan
membat Google selalu memiliki apa
yang dibutuhkan masyarakat dan inovasi disetiap minggunya, ditambah lagi dari proyek
open source yang kaya akan inovasi
juga.
Sedikit Perusahaan yang Mencakup Banyak Proyek
Tidak banyak
perusahaan yang mencakup banayk bidang seperti Google, ini membuat Google memiliki kesempatan untuk mengeluarkan
produknya dengan kelebihan yang terdapat dibidang lain, dan memiliki pengalaman
lain untuk pengembangannya.
Perkembangan Internet yang Cepat
Dengan berkembangnya
internet, membuat Google sebagai
perusahaan yang menggunakan internet sebagai senjatanya memiliki kesempatan
untuk mengembangakan produk-produknya.
Ancaman
Perkembangan Teknologi yang Cepat
Walaupun ini
juga dapat menjadi kelebihan dan kesempatan bagi Google tapi ini juga merupakan ancaman yang serius bagi Google. Karena dengan perkembangan
secepat ini Google harus bisa
mengikuti dan memegang kendali antas setiap produk yang dimiliki dan menjadi andalannya.
Sekali saja Google tertinggal dan
kehilangan kendali atas produknya ini dapat memengaruhi produk Google yang lainnya dan menggangu
perusahaan secara keseluruhan
Produk Pesaing yang Lebih Baik
Sebut saja Apple, produknya memiliki kemamanan dan
daya tahan baterai yang baik, ditambah pelayanan yang baik juga disetiap
tokonya. Ini membuat persaingan sistem operasi antara Android dan Apple. Selain
itu Browser Google juga memiliki
pesaing yang cukup tangguh yaitu Mozzila
Firefox.
Hacker yang Setiap Saat Menyerang Sistem Perusahaan
Serangan Hacker
yang bertutut-turut disetiap waktu dan terjadi di seluruh dunia membuat Google harus memiliki kemanan yang ketat
dalam sistem perusahaan. Ancaman hacker ini juga pernah terjadi sangat dahsyat
di Server Cina dan menyebabkan Google menutup servernya dan tidak
melayani Cina dalam urusan teknologi untuk sementara waktu.
Opensource yang berlebihan
Jika Google hanya mengandalkan Open Source saja bukannya tidak mungkin Google akan bangkrut karena tidak memilliki dana untuk perusahaan,
karena Open Source lebih sukar untuk
dibisniskan dan juga keamanan Google harus
menggunakan Close Source jika tidak,
akan banyak orang yang mencari kelemahan sistem Google dan menyalahgunakannya.
Strategi Perusahaan
SO (Kekuatan dan Kesempatan)
Google harus menggunakan seluruh kekuatannya seperti
Brand Power untuk merebut kesempatan
yang ada di pasar. Contohnya seperti Google
menggunakan nama besarnya yang sudah dikenal oleh banyak orang dengan reputasi
yang baik untuk merebut minat masyarakat sebanyak-banyaknya terhadap produk Google yang memiliki banyak kelebihan.
WO (Kelemahan dan
Kesempatan)
Mengambil kesempatan
yang ada untuk menutupi kekurangan. Untuk menutupi kekurangan sistem operasi Android, Google memberikan kelebihan daripada pesaingnya Apple seperti dapat dipakai oleh banyak Merek,
banyak aplikasi gratis, harga yang murah dan juga kebebasan memilih versi yang
beragam.
ST (Kekuatan dan Ancaman)
Google juga menggunakan kekuatannya untuk menghindari
ancaman yang ada. Dengan pekerja yang memiliki kualitas yang terbaik dalam
dunia IT dapat mempertahankan Google dari
serangan-serangan Hacker maupun Cracker yang ingin menrusak sistem
perusahaan yang ada. Dengan kekuatan keamanan perusahaan yang tinggi ini,
ancaman terhadap Cracker dapat
dikurangi dan dihindari.
WT (Kelemahan dan Ancaman)
Google juga menggunakan strategi untuk meminimalisasi
kekurangan dan menghindari ancaman. Android memiliki kekurangan yaitu keamanan
yang dapat membahayakan sistem pengguna dan juga memiiki ancaman dari
perusahaan luar yang menawarkan keamanan yang lebih baik, namun ini adpat diminimalisasi
dengan cara memasang antivirus di perangkat Android
dan selalu memperbaharui sistem android dengan yang terbaru.
Download versi Document Word di Google Docs
Download versi Document Word di Google Docs
Tidak ada komentar:
Posting Komentar